Mitsubishi Logo

09 Juni 2018

Jalur Mudik 2018: Dari Tol Cipali hingga Tol Palimanan - Brebes

Jalur Mudik 2018: Dari Tol Cipali hingga Tol Palimanan - Brebes

Musim libur Lebaran 2018 sudah di pelupuk mata, begitu juga tradisi mudik atau pulang ke kampung halaman yang selalu menghiasi perayaan Idul Fitri di Indonesia. Sebelum musim mudik, tim Mitsubishi berkesempatan menelusuri jalur tol utara pulau Jawa bersama Mitsubishi Xpander. Jika Mitsubishi Family ada rencana melewati rute ini, ada baiknya membaca ulasan berikut terlebih dahulu.

Berbicara tentang jalur tol, Pemerintah Indonesia merencankan untuk menghubungan jalur tol dari Jakarta hingga Surabaya. Jadi dari Jakarta, Anda bisa melalui jalan tol Cikampek yang akan jadi pintu keluar warga Ibukota ke kampung halaman masing-masing hingga ke daerah Jawa Timur.

Tim Mitsubishi Motors memulai perjalanan dari tol Cikampek menuju Semarang, saat melintas di tol cikampek hingga karawang kondisi jalan cukup berlubang dikarenakan adanya pengerjaan tol susun. Diharapkan Mitsubishi Family yang melintas dapat berhati-hati dan bersabar jika kemacetan timbul akibat penyempitan jalur.

Begitu melewati tol Palimanan hingga Brebes, jalan tol yang menghubungkan Brebes dan Pemalang hingga Semarang masih belum resmi dibuka saat Tim Mitsubishi Motors melintas. Sehingga untuk menuju kota Semarang harus keluar gerbang tol Brebes Timur dan menuju ke arah Pekalongan. Namun dari informasi yang didapat dari petugas di lapangan, pada libur Lebaran nanti jalan ini bisa difungsikan sampai Pemalang dengan status jalan tol fungsional.

Saat melintasi kota Pekalongan  menuju Semarang, Mitsubishi Family tak perlu khawatir jika ada kendala dengan kendaraan saat di perjalanan. Karena diler Mitsubishi Esa Sagara Pekalongan akan beroperasi 24 jam saat libur Lebaran tahun 2018.

Melewati kota Pekalongan menuju Semarang ditempuh dengan jalan non tol. Diperkirakan akan terjadi kepadatan arus mudik saat melintasi pasar-pasar di sepanjang jalur Pantura hingga Semarang. Begitu sampai di Semarang, jika Anda akan melanjutkan perjalanan ke daerah Jawa Timur dapat melalui jalan tol Semarang – Solo melalui Salatiga. 

Sebelum melanjutkan perjalanan, Anda juga dapat memeriksakan kendaraan Mitsubishi Family di diler Mitsubishi PT Sun Star Motor yang terletak di jalan MT.Haryono yang menjadi bengkel siaga 24 jam.

Saat Tim Mitsubishi Motors melintas, jalan tol yang menghubungkan Semarang hingga Solo masih belum berfungsi. Terpaksa Anda harus keluar tol di Salatiga, namun di sini Anda akan disuguhkan pemandangan yang menyejukkan.

Menurut petugas di pintu keluar tol Salatiga ini, jalur Semarang- Solo baru akan dibuka menjelang libur Lebaran nanti, biasanya baru akan difungsikan pada H-7 dan H+7. Beberapa jalan diinfokan masih berstatus fungsional, yang artinya akan dibuka tergantung dari kepadatan lalu lintasnya.

Jika nanti sudah tersambung antara Semarang hingga Solo, maka Anda yang menuju ke Surabaya bisa langsung melanjutkan melalui jalan tol Solo – Kertosono yang menghubungkan Jawa Tengah dan Jawa Timur. Dilanjutkan dengan perjalanan menuju Mojokerto melalui tol Kertosono – Mojokerto dan lanjut hingga ke Surabaya. Jalan tol ini sudah diresmikan oleh Presiden dan sudah berfungsi sepenuhnya.

Fasilitas Rest Area dan Posko Mudik Mitsubishi

Jalan tol yang menjadi favorit warga Ibukota untuk mudik ini tentu sudah berbenah dari pengalaman tahun lalu. Khususnya tempat-tempat peristirahatan yang bisa menjadi lokasi pengisian bahan bakar sekaligus beristirahat sebelum melanjutkan perjalanan.

Seperti di tol Palimanan – Kanci, fasilitas rest area sudah jauh lebih layak ketimbang tahun lalu. Anda bisa beristirahat mulai dari km.86 kemudian km.102, km.130, km.164. Kemudian di tol Kanci – Pejagan fasilitas rest area ini sudah cukup banyak seperti pada km.207, km.229, dan terakhir di km.252 menjelang pintu keluar tol Brebes Timur.

Mitsubishi Motors pun menyediakan posko mudik pada tahun ini. Sama seperti tahun-tahun sebelumnya, posko mudik Mitsubishi ini masih didominasi di pulau Jawa. Seperti di jalur tol Palimanan, PT. Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) menyediakan posko mudik di rest area km.102. Lalu akan ada juga di rest area km.275 tol Pejagan - Pemalang.

Di posko mudik Mitsubishi Motors ini, Mitsubishi Family dapat menikmati penawaran menarik di posko mudik berupa diskon 25% untuk pembelian aki dan gratis untuk pengecekan aki kendaraan Mitsubishi Anda. Untuk Lebaran Care Campaign berupa diskon 20% untuk Engine Care (Oli MMGO, Filter Oli, gasket & coolant) & Safety Care (Kampas Rem, Minyak Rem & Kopling) serta diskon 10% untuk biaya jasa juga berlaku di posko mudik.

Posko mudik juga dapat menjadi tempat Anda istirahat sejenak, karena Mitsubishi Motors menyediakan ruang istirahat yang nyaman dengan alat pijat serta makanan dan minuman gratis untuk berbuka. Tak ketinggalan terdapat fasilitas free wifi agar Anda dapat tetap update berbagi informasi kondisi perjalanan di social media. Dapatkan juga souvenir menarik bagi Misubishi Family yang sudah memiliki mobile apps My Mitsubishi Motors ID di seluruh posko Mitsubishi Motors, juga souvenir eksklusif jika Anda meng-upload foto di Posko SIAGA dengan #PoskoMudikMitsubishi

Jadi bagi Mitsubishi Family yang berencana untuk menjalani libur Lebaran dengan mudik, tidak perlu khawatir ya menggunakan mobil Mitsubishi kesayangannya dalam menempuh perjalanan jauh.

Informasi Posko Mudik dan Bengkel Siaga Mitsubishi Motors dapat Anda lihat di sini http://bit.ly/PoskoMudikMitsubishi

Berita Terbaru

cover

21 April 2025

NEW PAJERO SPORT ADALAH MOBIL IMPIAN

Bagi Erya Dwi Lestari memiliki sebuah Mitsubishi New Pajero Sport tipe Dakar 4x2 adalah impian yang menjadi kenyataan. Wanita yang berprofesi sebagai sebagai seorang konten kreator ini, menilai bahwa mobil tersebut adalah buah dari ketekunannya menggeluti dunia bisnis melalui sosial media selama beberapa waktu. “Mitsubishi Pajero Sport ini akan menjadi ‘kuda besi’ kesayangan saya untuk penggunaan sehari-hari,” buka Erya. Baca ceritanya di sini…

cover

21 April 2025

TIPS MENGOPTIMALKAN PENGGUNAAN TRANSMISI CVT DI MOBIL MITSUBISHI MOTORS

Seiring perkembangan teknologi di dunia otomotif mobil, kebutuhan konsumen terhadap efisiensi terus meningkat. Karena itu banyak fitur dan teknologi dikembangkan untuk membuat mobil semakin efisien, salah satunya adalah pemakaian transmisi CVT (Continuous Variable Transmission) yang saat ini digunakan mayoritas mobil Mitsubishi Motors. Klik di sini untuk tahu caranya…

cover

21 April 2025

MEMAKSIMALKAN FITUR KEAMANAN BERKENDARA MITSUBISHI XFORCE

Sekadar informasi, tingkat kecelakaan kendaraan di jalan paling banyak disebabkan faktor human error. Karena itu, saat ini mobil-mobil modern dilengkapi berbagai fitur canggih untuk mengurangi kesalahan manusia dalam kecelakaan lalu lintas. Tak terkecuali Mitsubishi Xforce Ultimate with Diamond Sense, yang merangkai sejumlah fitur keamanan unggulan untuk mengurangi resiko kecelakaan di jalan. Apa saja fiturnya? Baca di sini…

cover

21 April 2025

SEBAIKNYA SEGERA PERIKSA KOMPONEN-KOMPONEN MOBIL SETELAH DIGUNAKAN PERJALANAN JAUH MUDIK KE KAMPUNG HALAMAN

Musim libur Lebaran telah usai, saatnya kembali menjalankan rutinitas sehari-hari. Nah, agar mobil Mitsubishi Motors kesayangan tetap terawat dan bisa kembali menjadi tunggangan sehari-hari dengan nyaman dan tanpa kendala, sebaiknya perlu dilakukan pemeriksaan untuk menjamin kondisi beberapa komponennya setelah dibawa menempuh perjalanan jauh selama libur Lebaran. Cek di sini info selengkapnya…

cover

26 Maret 2025

TINGKATKAN LITERASI DAN KREATIVITAS ANAK VIA TRITON EDUCAR

PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) berkolaborasi dengan CTARSA Foundation menyelenggarakan kegiatan bertajuk “Petualangan Mira & Arsa: Eksplorasi bersama Triton Educar”.