Perhatikan Barang Ini yang Wajib Ada di Mobil Saat New Normal
Perhatikan Barang Ini yang Wajib Ada di Mobil Saat New Normal
Masyarakat Indonesia sekarang ini sedang bersiap menghadapi kondisi normal baru atau new normal. Untuk itu jika Anda sudah beraktivitas kembali dan menggunakan mobil maka persiapkan barang-barang ini di dalam mobil. Tentunya dengan harapan aktivitas di luar berjalan lancar dan bisa menjauhkan keluarga dari virus saat pulang ke rumah.
New normal adalah kondisi di mana kita semua dapat beraktivitas kembali namun tetap menjaga kesehatan dan juga kebersihan agar terhindar dari virus Covid-19. Protokol kesehatan tetap diberlakukan demi mendukung aktivitas masyarakat seperti sediakala.
Adapun barang-barang yang wajib ada di mobil yang harus Anda persiapkan sebagai berikut.
Masker
Sekarang ini masker adalah benda yang wajib dibawa dan dikenakan oleh semua orang saat beraktivitas di luar rumah. Maka pastikan Anda menyimpan beberapa persediaan masker di dalam mobil. Karena masih banyak orang yang terkadang lupa untuk menggunakan masker saat sudah meninggalkan rumah.
Penggunaan masker ini bisa melindungi Anda dari paparan virus dan juga dapat membantu menghentikan penyebaran virus kepada orang lain. Pastikan juga masker yang Anda miliki lebih dari satu karena sebaiknya jangan menggunakan masker yang sama berulang kali.
Hand sanitizer
Cairan pembersih tangan atau hand sanitizer ini juga wajib ada di mobil atau di tas Anda. Pasalnya setiap kali Anda berinteraksi di tempat umum maka sebaiknya segera gunakan cairan ini sebagai alternatif untuk mencuci tangan selain menggunakan air dan sabun. Namun, memang sebaiknya Anda mencuci tangan dengan air dan sabun untuk mencegah penyebaran kuman. Tapi jika kita berada di mobil pasti sulit untuk mendapat akses cuci tangan. Jadi pastikan Anda tidak lupa membawa hand sanitizer.
Tisu disinfektan
Tisu basah yang mengandung alkohol penggunaannya bisa mengurangi kehadiran kuman dan juga efektif untuk mencegah penularan virus, karena bahan aktifnya tetap berada di permukaan saat udara mengering. Anda bisa gunakan tisu ini untuk membersihkan area di mobil sebelum dan sesudah berkendara, termasuk area setir dan pegangan pintu saat Anda kembali ke rumah.
Semprotan disinfektan
Semprotan disinfektan ini juga efektif untuk membersihkan area kabin mobil agar terbebas dari virus dan juga kuman. Anda dapat membersihkan dan mendisinfeksi permukaan yang sering disentuh, seperti bagian jok, setir dan seluruh area dashboard mobil. Sebelum Anda membeli semprotan disinfektan, pastikan produk tersebut terdaftar di BPOM.
Sabun cuci tangan sekali pakai
Sabun cuci tangan sekali pakai ini sangat efektif untuk Anda simpan di mobil, karena bentuknya yang ekonomis dan juga pemakaiannya sangat praktis. Anda tidak butuh banyak air untuk membasuh tangan ketika menggunakan sabun ini. Karena bentuknya yang seperti lembaran sehingga mudah digunakan. Anda bisa mendapatkan sabun sekali pakai ini di marketplace.
6. Kantong belanja
Seperti yang baru saja disahkan oleh Gubernur DKI Jakarta untuk melarang penggunaan kantong plastik di segala lini, membuat Anda tentu harus menyiapkan kantong belanja yang ramah lingkungan di mobil. Dengan begitu Anda akan lebih mudah saat ingin belanja dan juga membantu mengurangi sampah plastik sehingga dapat merawat lingkungan.
7. Alat makan dan wadah makan pribadi
Jangan lupa juga untuk selalu membawa alat makan seperti sendok garpu serta sedotan pribadi. Serta kalau tidak perlu-perlu sekali hindari makan di luar, bawalah makanan dari rumah yang ditempatkan dalam wadah makan sendiri. Dengan begini Anda akan meminimalisir resiko penularan virus.
8. Baju ganti
Ini juga perlu disiapkan di mobil, apalagi jika Anda selalu berpindah-pindah lokasi untuk bertemu klien. Pasalnya virus bisa hinggap di pakaian sehingga ada baiknya Anda menyiapkan baju ganti di mobil. Terutama jika nantinya Anda ingin bertemu orang tua atau bayi dan anak-anak yang rentan tertular virus.
Semua barang-barang ini wajib ada di mobil Anda ketika memulai aktivitas di normal baru ini. Semoga Anda dan keluarga tetap sehat di tengah kondisi pandemi ini.